Selasa, 17 Februari 2015

Demam Batu Akik dimana-mana

Indah memang, tak kalah cantik dengan batu mulia lainnya. Mungkin bisa dikatakan, berhubung kali ini banyak digandrungi, jadi dapat dipastikan, soal harga juga tak kalah, bahkan bisa saja menyaingi harga batu mulia yangn lainnya. Namun, ada sebersit rasa kecewa di hati ini atas momen batu yang satu ini. Bagimana tidak kecewa sekaligus trenyuh. Iming-Iming lagi tren, justru ada saja sebagian kalangan di zaman yang serba canggih ini, percaya pada kekuatan magis dari batu ini, batu akik. Di luar sana, negara-negara maju sedang nge-hits nya dengan teknologi yang serba layar sentuh, tapi di sini malah masih percaya dengan yang demikian. 

Sebenarnya bukan perkara itu yang kumaksudkan, tapi lebih kepada fenomena yang menandakan semakin pudarnya nilai-nilai Islam yang ada, sehingga batu akik seolah kembali menjadi berhala. Prihatin sungguh prihatin. Di tengah carut marut politik di negeri ini, justru mengundang satu masalah lagi. Mungkin bukan masalah tepatnya, karena memang tak secara langsung mempengaruhi politisasi negeri ini. 

Tapi, ingatkah dengan azab dari Allah? Teringat akan tsunami Aceh 11 tahun silam? Memang itu murni takdir dari Allah, akan tetapi ada makna lain yang tersimpan di dalamnya, yakni peringatan dari Allah akan bentuk kerusakan yang telah manusia perbuat. 
Ya Allah Ya Rabb, bila ini adalah peringatan dari mu, mudahkanlah kami kembali padamu. Hanya pada mu lah tempat bergantung.

Tidak ada komentar: